7/11/12

Kumpulan Tutorial Photoshop 2


Akhirnya senang juga bisa nongol di blog ini lagi setelah cukup lama gak posting tulisan. Sibuk ? ah tidak juga... ada beberapa hal yang cukup menyita waktu dan perhatian hingga terpaksa harus nyingkir dikit dari photoshop dan utak atik photo. Saya tahu hal ini tidak akan berlangsung lama sebeb buktinya saya kini telah kembali lagi dan sedang mempersiapkan beberapa tutorial photoshop untuk situs situs favorite saya.

Untuk tulisan kali ini, yang kesannya mendadak dan kurang persiapan, saya hanya mencoba mengkompilasi beberapa tulisan tutorial photoshop yang sudah saya tulis di beberapa situs seperti pxleyes, photoshoptutorials dan rneldotnet.
Semua tutorial photoshop yang saya kompilasi ini masih seputar bagaimana melakukan manipulasi photo untuk membuat karya karya seni digital yang proses utamanya adalah menggabungkan beberapa stock gambar untuk menciptakan landscape dan portrait sendiri dengan memanfaatkan tools dari photoshop secara kreatif untuk membentuk nuansa dan efek yang menarik dalam hal mood warna, lightning, blending dan hal lainnya.Untuk komplilasi yang lain bisa dilihat di sini
Photoshop memang suatu alat yang handal untuk melekukan hal itu semua dan yang penting tidak akan pernah habis untuk ditelusuri serta selalu menjanjikan hal hal yang “ajaib” bila kita menggalinya. Ya sudah, tidak perlu terlalu banyak kicau sana sini, mending langsung saja pelototin nih dia tutorial yang dimaksud:



Di tutorial photoshop ini, saya mencoba menjelaskan bagaimanna teknik teknik sederhana dalam menggambar hanya menggunakan burn dan dodge tool. saya memulai dari sebuah coretan coretan dasar dan selanjutnya memberi pewarnaan lalu mendifinisikan detail detailnya hanya dengan memberi shadow dan highlight mengunakan burn-dodge tool. Ini dia hasil akhir dari tutorialnya :




Dark Fantasy Tentang Seorang Gadis yang Malang

Saya pernah mengatakan bahwa suasana magis mistis adalah tema favorit saya dalam membuat mood warna, nah pada tutorial photoshop ini saya masih mencoba memberi sentuhan yang sama dalam hal mood warna dari gambar yang saya buat. Tidak ada langkah-langkah istimewa pada tutorial ini, hanya bagaimana melakukan blending dan lightning. Ini dia hasil akhir yang sudah saya buat :







Di tutorial ini banyak hal yang bisa dipelajari yang berhubungan dengan teknik teknik manipulasi photo. Tutorial yang cukup panjang memang, ada beberapa teknik penting yang unik dimana memanfaatkan stock gambar yang sederhana untuk dirubah menjadi bentuk bentuk variasi yang menarik. Lihatlah bagaimana hasilnya :







Tutorial ini termasuk tutorial photoshop yang istemewa karena ada teknik khusus bagaimana memadukan antara painting dan penggambungan stock gambar untuk membuat karya digital yang unik bernuansa surealis mistis. Berikut adalah hasil yang sudah saya buat :






Satu lagi tutorial photoshop yang saya buat untuk pxleyes. Saya mencoba untuk mendesign sebuah digital frame. Yang akan dipelajari dari tutorial ini adalah bagaimana dasar dasar menggunakan pen tool dan layer style untuk membuat bentuk dan memberi efek dimensi. Lihatlah hasilnya :






Simaklah bagaimana teknik teknik unik yang diterapkan untuk membuat karya digital ini. Beberapa hal menarik dan unik harus disimak dalam tutorial ini adalah bagaimana memanfaatkan secara kreatif penggunaan free transform tool, drawing dan painting serta lightning. Inilah hasil yang saya buat :





Nah itu dia beberapa kompilasi tutorial photoshop dalam hal manipulasi photo. Semoga bermanfaat dan HAPPY PHOTOSHOPPING.............

1 komentar:

Anonymous said...

keren sob, boleh dicoba nih

Post a Comment

Ads 468x60px

Wid's. Powered by Blogger.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...